Mahasiswa Fakultas Teknik Unwir Program Studi Teknik Sipil mendistribusikan air bersih pada masyarakat di Desa Krangkeng Kabupaten Indramayu. Minggu(29/10/2023).

Akhir-akhir ini hampir Sebagian masyarakat sulit mendapatkan air bersih karena cuaca yang belum menunjukkan hujan, padahal sudah Masuk bulan Nopember yang seharusnya sudah banyak hujan pada awal September lalu.

Untuk membantu mengatasi hal itu, dari pihak Fakultas Teknik Unwir berasa perlu bergerak dan peduli kepada masyarakat yang membutuhkan air bersih, dan pada kesempatan ini, Fakultas Teknik Unwir mendistribusikan air bersih di desa Krangkeng Kabupaten Indramayu yang menurut informasi perlu adanya air bersih.

Mahasiswa Fakultas Teknik Unwir sangat siap dalam menjalankan Tugas yang diberikan pada mereka oleh Dekan Fakultas Teknik Unwir.

Hamdani Abdulgani, S.T., M.Si. selaku Dekan Fakultas Teknik Unwir menyampaikan

“sudah menjadi kewajiban kita semua untuk saling membantu pada masyarakat yang membutuhkan air bersih, segera mungkin turun dan beri bantuan, karena air bersih sangatlah penting untuk kebutuhan sehari-hari mereka, ”

“Kami berharap bukan kami saja yang peduli, namun semua kalangan seperti instansi pemerintah lainnya ikut ambil dalam posisi kepedulian air bersih” ***

(Humas FT Unwir/AS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *